Sabtu, 21 September 2024 Pj Gubri Terima Audiensi Investor dari Enam Negara, Ajak Berinvestasi di Bumi Lancang Kuning | Pj Gubernur Riau Audiensi Tim Kementerian dan Lembaga Kemenko Marves RI | Pj Gubri Perbaiki Sejumlah Ruas Jalan di Pekanbaru, Pj Wako dan Tokoh Masyarakat Ucapkan Terima Kasih | Pj Gubernur Riau Tinjau Empat Ruas Jalan di Kota Pekanbaru | Pj Gubernur Riau Serahkan SK kepada 173 PPPK Guru di Rohil | Dua Alumni SMA Olahraga Riau Atlet Ski Air Sabet 1 Emas dan 1 Perak di PON 2024
 
 
☰ Ekbis
Shinta Damayanti: Peran Hulu Migas yang Berkelanjutan Sangat Penting Bagi Negara
Rabu, 23 Agustus 2023 - 16:40:55 WIB
Sekretaris SKK Migas Shinta Damayanti dan Direktur Utama PT Antam (Tbk) Nicolas D Kanter usaiLokakarya Kehumasan Hulu Migas.
di Bandung tanggal 21-22 Agustus 2023.

SULUHRIAU- Industri hulu migas menjadi salah satu sektor industri yang 
dibutuhkan dan memberikan kontribusi bagi negara serta salah satu kontributor utama dalam  
pembangunan di pusat dan daerah.

Optimisme tersebut didasari atas dibutuhkannya migas  sebagai sumber penyediaan energi maupun bahan baku industri, serta peranan gas yang semakin penting di era transisi energi.
Penegasan mengenai peranan hulu migas yang berkelanjutan disampaikan oleh Sekretaris SKK Migas 
Shinta Damayanti dan Direktur Utama PT Antam (Tbk) Nicolas D Kanter pada kegiatan Lokakarya 
Kehumasan Hulu Migas  dihadiri  pimpinan tertinggi komunikasi Kontraktor Kontrak Kerja 
Sama (KKKS)  di Bandung tanggal 21-22 Agustus 2023.
 
“Untuk mengingatkan kita semua dan pemangku kepentingan bahwa industri hulu migas sudah  
membersamai pembangunan sejak tahun 1951 ketika industri lain yang berasal dari sumber daya alam 
belum ada. Dari 1951 hingga sekarang atau dalam waktu 72 tahun sudah puluhan ribu triliun  
sumbangsih hulu migas bagi negara untuk membangun perekonomian dan kesejahteraan rakyat”, kata Shinta.
 
Lebih lanjut Shinta menambahkan bahwa industri hulu migas tidak hanya mengejar target produksi  
semata, tetapi juga menunjukkan keberpiakannya dalam mendukung program peningkatan kapasitas 
nasional  di tahun 2022 capaian TKDN hulu migas mencapai 64%.

Kemudian Shinta menunjukkan 
komitmen dan keberpihakan hulu migas terhadap lingkungan yang menjadi salah satu target yang 
ditetapkan oleh SKK Migas melalui program low carbon inisiatif serta program penanaman pohon
sebagai salah satu cara offset.
 
Shinta menyampaikan ada lima hal yang menjadi kunci dalam membangun dan menjaga reputasi, yaitu 
Kejujuran, Konsistensi, Akuntabilitas, Kredibilitas dan Kontinuitas. Tidak cukup hal positif yang dimiliki 
suatu perusahaan dipublikasikan hanya 1 kali ataupun 10 kali saja, tetapi harus ber kali kali, berulang 
ulang secara konsisten.
 
Menjadi narasumber pada acara Lokakarya Kehumasan Hulu Migas 2023, Nicolas D Kanter Direktur  Utama PT Aneka Tambang (Tbk) menegaskan, agar insan komunikasi selalu menjaga dan  mengedepankan integritas dan kejujuran. Nico mengingatkan agar jangan biarkan rasa takut menghalangi utk mengatakan dan berbuat benar.
 
“Jangan sampai perusahaan kehilangan reputasi karena tidak bisa melakukan komunikasi yang baik, 
serta komunikasi sebaiknya dilakukan secara kolaboratif dengan pihak-pihak yang memiliki  
kepentingan serta bisa me-manage isu-isu yang berkembang”, ujar Nico di Bandung, Senin (21/8/2023).

Nico mengingatkan agar insan komunikasi hulu migas memperkuat keahlian yang terkait empathy 
meningkatkan kemampuan Emotional Quotient Intelligence (EQ) agar memiliki kemampuan untuk  
mengontrol emosi ketika menyampaikan sesuatu kepada publik maupun media.

Terkait industri hulu migas, Nico yang telah berkarir selama 39 tahun di industri ekstraktif termasuk di 
industri hulu migas, menyampaikan bahwa kontribusi industri hulu migas kepada negara sangat besar 
dan berlangsung dalam waktu yang lama. Nico menyampaikan bahwa industri hulu migas masih 
memiliki masa depan, terlebih kebutuhan migas terus meningkat dan peranan hulu migas sangat 
penting di era transisi energi.
 
“Keberlanjutan industri hulu migas harus didukung dengan kegiatan eksplorasi yang masif agar bisnis  
ini tetap berkelanjutan serta ditopang pula oleh implementasi environment, social, and good  
governance (ESG). Hulu migas juga harus menciptakan peluang-peluang menjadi industri yang green 
energy serta selalu siap mengadapi perubahan”, imbuh Nico. (rls)
 



 
Berita Lainnya :
  • Dua Alumni SMA Olahraga Riau Atlet Ski Air Sabet 1 Emas dan 1 Perak di PON 2024
  • Bupati NatunaTerima Penghargaan Inovasi Membangun Negeri 2024 dari tvOne
  • Sebanyak 24 Pemilik Sasana Tinju di Kota Pekanbaru Dukung Edy-Bibra
  • Sadis, Pelaku Sekap Gadis Penjual Goreng dengan Mulut Tertutup Dibawa ke Atas Bukit, Diperkosa dan Dikubur
  • Dimangsa, Kepala Kakek 68 Tahun di Rohil Ditemukan Dalam Perut Buaya
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Dua Alumni SMA Olahraga Riau Atlet Ski Air Sabet 1 Emas dan 1 Perak di PON 2024
    02 Bupati NatunaTerima Penghargaan Inovasi Membangun Negeri 2024 dari tvOne
    03 Sebanyak 24 Pemilik Sasana Tinju di Kota Pekanbaru Dukung Edy-Bibra
    04 Sadis, Pelaku Sekap Gadis Penjual Goreng dengan Mulut Tertutup Dibawa ke Atas Bukit, Diperkosa dan Dikubur
    05 Dimangsa, Kepala Kakek 68 Tahun di Rohil Ditemukan Dalam Perut Buaya
    06 Kapolda Apresiasi Cipayung Plus Riau Dukung Pilkada Damai-Gembira 2024
    07 Disergap Satnarkoba Polres Kampar, Warga Muara Jalai tidak Berkutik
    08 Bersama Personil TNI, Lapas KLS IIB Pasir Pengaraian Lakukan Perawatan Senjata Api
    09 Gedung Tiga Dinas di Komplek Perkantoran Pemko Pekanbaru Tenayan Raya Terbakar Hebat
    10 Tim Formatur Hasil Kongres II SMSI Rampungkan Penyusunan Kepengurusan Periode 2024-2029
    11 Kapolres Kampar Gelar Coffee Morning dengan KPU-Bawaslu serta Papaslon Bupati- Wakil Bupati Kampar
    12 Hafit Syukri: Pasangan Indah Sangat Cocok Pimpin Rohul
    13 KPU Kampar Gelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi dan Penetapan DPT Pilkada Serentak 2024
    14 Hukum Bank ASI Dalam Presfektif Hukum Islam
    15 11 Hari Pelarian, Pelaku Pembunuhan Gadis Penjual Goreng Akhirnya Ditangkap dan Digelandang Polisi
    16 KPU Kampar Gelar Rakor Persiapan Tahapan Kampanye dan Dana Kampanye Pilkada 2024
    17 DPRD Riau Periode 2024-2025 Bentuk 8 Fraksi, PPP dan PAN Bergabung
    18 HPN Tahun 2025 Ditetapkan di Provinsi Riau
    19 FKUB Pekanbaru Sambut Hangat Silaturrahmi Bapaslon Wako-Wawako IDAMAN
    20 KPU Riau Gelar Rakor Persiapan Kampanye dan Pengelolaan Dana Kampanye
    21 Digelar di MIN 3, Kasubbag TU Kemenag Buka Lomba Final Tahfizh Al-Qur’an Juz 30 Tingkat MI Se Pekanbaru
    22 Diskominfo Natuna Stuban ke Diskominfo Kota Bandung, Sharing untuk Peningkatan Tipe C ke B
     
    Redaksi | Indeks Berita
    Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik
    © SuluhRiau.com | Pencerahan Bagi Masyarakat