Sabtu, 18 Mei 2024
Kabar Duka, Tokoh Pers dan Perfilman Nasional Prof Salim Said Meninggal Dunia | Terungkap, Wanita Diduga Lesbi Pelaku Penikaman Milik Group LGBT Sejak SMA | Sempat Tertunda, Jemaah Haji Atas Nama Atun Jaali Genggam Akhirnya Berangkat Hari Ini ke Tanah Suci | Debit Air PLTA Koto Panjang Tinggi, Pj Bupati Kampar Himbau Masyarakat Selalu Waspada Banjir | Kasubbag TU Kemenag Pekanbaru Jenguk Jamaah Haji Kloter BTH 03 yang Tertunda Berangkat | Pj Wako Muflihun Buka Taekwondo Cup VII, Diharapkan Muncul Bibit Atlet Unggul
 
Sport
Porprov Riau X
Libas Kota Pekanbaru dan Bengkalis, Tim Bola Voli Putra dan Putri Kampar Mulus ke Final

Sport - - Sabtu, 19/11/2022 - 22:34:07 WIB

SULUHRIAU, Kuansing - Tidak pernah terkalahkan mulai dari babak penyisihan sampai Semifinal, Tim Bola Voli Putri Kabupaten Kampar asuhan Haswinda, mulus ke Partai Final.

Dimana, lolosnya Tim Putri Kampar Final setelah di Partai Semifinal Kampar sukses mengalahkan Tim Bola Voli Putri Bengkalis dengan Skor (3 - 0) berlangsung di Gor A Sport Center Kuantan Singingi, Sabtu Siang (19/11/2022).

Bukan itu saja, walaupun bertemu dengan musuh bebuyutan Kota Pekanbaru, Tim Anak Asuh Yandi Jabrik. Pada sore tersebut Tim Bola Voli Putra juga sukses meraih kemenangan di Babak Semifinal dengan Skor Akhir (3 -1).

Ketua PBVSI Kampar M. Saleh, Sos usai laga kedua Putra dan Putri Kampar tersebut menyampaikan Bola Voli Kampar luar biasa. Allhamdulillah, target kita tembus ke Final sudah tercapai.

Semoga di Partai Final nantik, semua anak - anak pemain bisa tampil sempurna untuk meraih juara. Hal ini juga perlu nanti peran Pelatih, Manager serta Suporter Kampar untuk laga puncak nantinya.

Untuk Partai Final nanti Minggu, 20 November 2022 pukul 13.30 wib. Tim Putri Kampar akan berhadapan Kota Pekanbaru.
Sementara Tim Putra Kampar akan berhadapan dengan Kabupaten Rokan Hilir pukul 14.30 Wib. (kmf)





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved