Senin, 23 September 2024 Memenuhi Syarat, KPU Kampar Tetapkan 4 Pasangan Calon Bupati- Wakil Bupati | KPU Riau Tetapkan 4.827.022 DPT Pilgub 2024 | Penuhi Syarat, KPU Riau Resmi Tetapkan 3 Pasang Calon Pilgubri 2024 | Calon Peserta Pilkada Ditetapkan, Enam Kepala Daerah Kabupaten/Kota Dijabat Pjs, Siapa Saja Mereka? | Ditetapkan KPU, Lima Paslon Wako-Wawako Pekanbaru Sah Maju di Pilwako 2024 | Pj Gubri SF Hariyanto Jadi Inspektur Upacara Peringati HUT ke-67 Provinsi Riau
 
 
☰ Sosial Budaya
Geger Nasi Padang hingga Nasi Uduk Babi, Anwar Abbas: Jangan Rusak Persatuan
Kamis, 16 Juni 2022 - 08:46:16 WIB
Waketum MUI Anwar Abbas. (Foto: mui.or.id)

SULUHRIAU- Waketum MUI Anwar Abbas menyoroti heboh kuliner nasi Padang dan nasi uduk di Aceh yang menggunakan babi.

Anwar Abbas meminta polisi bertindak agar tak merusak persatuan.

Pria yang juga Putera Minangkabau itu merasa heran dengan munculnya rendang babi padang dan nasi uduk babi di Aceh.

Menurutnya masyarakat sudah mengetahui Padang dan Aceh merupakan wilayah yang dikenal kental dengan syariat Islam.

"Saya tidak tahu apa tujuan dibalik peristiwa rendang babi padang dan nasi uduk babi aceh ini. Tetapi mengapa sekarang kok ada orang yang mencoba membuat keruh dan merusak suasana sehingga terkesan orang Padang dan orang Aceh sudah tidak lagi tunduk dan patuh kepada ajaran agamanya, karena mereka telah memakan rendang babi dan nasi uduk babi yang dilarang oleh ajaran agamanya," kata Anwar Abbas, dalam keterangannya, Kamis (16/6/2022).

Menurutnya pemilik warung bisa mengganti nama dengan tak mengaitkan nama dua wilayah tersebut. Nama Padang dan Aceh yang disematkan di menu non-halal itu kata Anwar, bisa menyinggung perasaan.

Untuk itu dia meminta pihak kepolisian bertindak. Dia tak ingin kehebohan nasi padang dan nasi uduk babi merusak persatuan bangsa.

"Untuk itu karena hal ini menyangkut masalah SARA saya meminta kepada pihak kepolisian agar bertindak tegas terhadap si pelaku. Jangan biarkan masalah ini menjalar dan membesar sehingga merusak persatuan dan kesatuan kita sebagai bangsa karena hal demikian jelas sama-sama tidak kita inginkan," kata Anwar.

Nasi Padang Babi

Sebelumnya, Kapolsek Kelapa Gading Kompol Vokky Sagala telah menindaklanjuti perihal laporan adanya usaha nasi Padang babi.

Dia menyebut pada saat dilakukan penyelidikan, lokasi tersebut bukan berbentuk restoran.

Pemilik usaha nasi Padang babi, Sergio, meminta maaf kepada masyarakat terkait viral usahanya. Dia mengaku tidak bermaksud melecehkan suku tertentu.

"Saya pribadi mewakili brand sebelumnya yang disebut Babiambo yang pernah beroperasi selama berapa bulan ingin meminta maaf yang sebesar-besarnya buat teman-teman atau saudara-saudara saya yang mungkin merasa tersinggung atau mungkin saya berniat seperti melecehkan, tapi sama sekali tidak," kata Sergio di Polsek Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jumat (10/6/2022).

Sergio mengaku tidak ada niat menyinggung suku manapun terkait usaha nasi Padang babi. Dia menyebut dirinya murni mencoba usaha.

Pemerintah Provinsi Aceh menelusuri keberadaan warung nasi uduk Aceh yang menjual lauk dendeng babi. Pemilik warung diminta segera menghentikan menjual menu Tanah Rencong non-halal itu.

"Jika ada pihak-pihak yang menggelar dagangan non-halal yang mengatasnamakan Aceh itu jelas menciderai Aceh sebagai daerah bersyariah Islam," kata Juru Bicara Pemerintah Aceh Muhammad MTA dilansir detikSumut, Rabu (15/6/2022).

"Dan kita minta kepada pihak tersebut untuk segera menghentikan tindakan yang meresahkan tersebut dan hal itu berpotensi terjadinya hal-hal yang tidak kita inginkan dari masyarakat Aceh secara sporadis," lanjut Muhammad.

Pemerintah Aceh bakal berkoordinasi dengan perwakilan di Jakarta untuk menelusuri keberadaan warung nasi tersebut. Pemerintah Aceh juga akan mengambil langkah selanjutnya setelah dilakukan penelusuran.

"Secara khusus melalui perwakilan Pemerintah Aceh di Jakarta sudah kita komunikasikan untuk menelusuri kebenaran informasi dan keberadaan warung non-halal dengan labelisasi Aceh. Terkait langkah-langkah lanjutan kita tunggu hasil penelusuran kita," ujar Muhammad. (*)

Sumber: mui.or.di, detik.com
Editor: Khairul




 
Berita Lainnya :
  • Memenuhi Syarat, KPU Kampar Tetapkan 4 Pasangan Calon Bupati- Wakil Bupati
  • KPU Riau Tetapkan 4.827.022 DPT Pilgub 2024
  • Penuhi Syarat, KPU Riau Resmi Tetapkan 3 Pasang Calon Pilgubri 2024
  • Calon Peserta Pilkada Ditetapkan, Enam Kepala Daerah Kabupaten/Kota Dijabat Pjs, Siapa Saja Mereka?
  • Ditetapkan KPU, Lima Paslon Wako-Wawako Pekanbaru Sah Maju di Pilwako 2024
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Memenuhi Syarat, KPU Kampar Tetapkan 4 Pasangan Calon Bupati- Wakil Bupati
    02 KPU Riau Tetapkan 4.827.022 DPT Pilgub 2024
    03 Penuhi Syarat, KPU Riau Resmi Tetapkan 3 Pasang Calon Pilgubri 2024
    04 Calon Peserta Pilkada Ditetapkan, Enam Kepala Daerah Kabupaten/Kota Dijabat Pjs, Siapa Saja Mereka?
    05 Ditetapkan KPU, Lima Paslon Wako-Wawako Pekanbaru Sah Maju di Pilwako 2024
    06 Jelang Masa Akhir Tahapan Pemilu 2024, KPU Riau Gelar FGD Penyusunan Laporan Evaluasi
    07 Pastikan Keamanan Penetapan Paslon Bupati-Wabup, Kapolres Kampar Cek Kesiapan di KPU
    08 Dua Alumni SMA Olahraga Riau Atlet Ski Air Sabet 1 Emas dan 1 Perak di PON 2024
    09 Bupati NatunaTerima Penghargaan Inovasi Membangun Negeri 2024 dari tvOne
    10 Sebanyak 24 Pemilik Sasana Tinju di Kota Pekanbaru Dukung Edy-Bibra
    11 Sadis, Pelaku Sekap Gadis Penjual Goreng dengan Mulut Tertutup Dibawa ke Atas Bukit, Diperkosa dan Dikubur
    12 Dimangsa, Kepala Kakek 68 Tahun di Rohil Ditemukan Dalam Perut Buaya
    13 Kapolda Apresiasi Cipayung Plus Riau Dukung Pilkada Damai-Gembira 2024
    14 Disergap Satnarkoba Polres Kampar, Warga Muara Jalai tidak Berkutik
    15 Bersama Personil TNI, Lapas KLS IIB Pasir Pengaraian Lakukan Perawatan Senjata Api
    16 Gedung Tiga Dinas di Komplek Perkantoran Pemko Pekanbaru Tenayan Raya Terbakar Hebat
    17 Tim Formatur Hasil Kongres II SMSI Rampungkan Penyusunan Kepengurusan Periode 2024-2029
    18 Kapolres Kampar Gelar Coffee Morning dengan KPU-Bawaslu serta Papaslon Bupati- Wakil Bupati Kampar
    19 Solusi Tuntaskan Stunting, Pemrov Riau Jamin Ketersediaan Air Bersih dan Sanitasi yang Baik Bagi Warga
    20 Hafit Syukri: Pasangan Indah Sangat Cocok Pimpin Rohul
    21 KPU Kampar Gelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi dan Penetapan DPT Pilkada Serentak 2024
    22 Hukum Bank ASI Dalam Presfektif Hukum Islam
     
    Redaksi | Indeks Berita
    Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik
    © SuluhRiau.com | Pencerahan Bagi Masyarakat