Selasa, 24 September 2024 Nama Mesjid Agung Baitul Izza Natuna Diresmikan, Bupati Ajak Masyarakat Memakmurkanya | Kecamatan Bukitraya Wakili Pekanbaru di EKK Tingkat Provinsi Riau 2024 | Ditetapkan KPU, Paslon Bermarwah No Urut 1, Nawaitu No Urut 2 dan Suwai No Urut 3 | Ditetapkan KPU, Berikut Masing-masing Nomor Urut Paslon Peserta Pilkada Kampar | Nomor Urut Ditetapkan, Muflihun-Ade No 1, Insiati Ayus-Taufik No 2, IDAMAN No 3, PATEN No 4 dan AMAN 5 | Tertangkap Tangan Curi Trafo PLN, Dua Warga Pekanbaru Diamankan Polisi di Desa Baru
 
 
☰ Sosial Budaya
BAZNas Riau Salurkan Zakat Produktif Sebesar Rp300 Juta ke Mustahik di Rohul
Kamis, 22 Oktober 2020 - 17:34:27 WIB

SULUHRIAU, Rohul- Badan Amil Zakat Nasional (BAZNas) Provinsi Riau menyalurkan bantuan zakat produktif untuk dibagikan ke mustahik yang ada di Kabupaten Rokan Hulu (Rohul).

Bantuan Rp 300 juta tersebut diserahkan secara simbolis oleh Ketua BAZNas Provinsi Riau, Dr Saidul Amin, MA, kepada Pjs Bupati Rohul Drs H Masrul Kasmy M.Si.

Bantuan Program Pemberdayaan Ekonomi Produktif bagi mustahik di Kabupaten Rohul dari BAZNas Riau tersebut kemudian diserahkan oleh Pjs Bupati Rohul kepada Ketua BAZNas Rohul Armen ZA.

Ketua BAZNas Provinsi Riau, Saidul Amin, mengatakan bantuan Rp 300 juta ini merupakan stimulan agar menjadi modal, karena ke depan zakat yang diberikan kepada zakat produktif.

Sehingga ekonomi masyarakat di bawah itu bergerak, karena kefakiran itu bisa membawa kekafiran. Orang kalau sudah miskin apa saja dilakukan," jelas Saidul Amin.

Ia mengharapkan bantuan dari program Pemberdayaan Ekonomi Produktif tersebut menjadi stimulan, dan ke depan BAZNas Rohul menjadi maskot, atau BAZNas terbaik di Provinsi Riau.

"Intinya, ke depan kita harapkan di Rohul ini BAZNas betul-betul gemilang, cemerlang, dan terbilang," kata Saidul, dan mengharapkan bantuan Rp 300 juta ini dikembangkan untuk pengembangan ekonomi umat.

Selain itu, Saidul juga mengharapkan Badan Amil Zakat (BWI) bersinergi dengan BAZNas, bagaimana membangkitkan ekonomi umat, sehingga bangkit dari kebodohan dan kemiskinan.

Saidul Amin menilai setakat ini BAZNas Rohul sudah mulai bangkit, namun saat ini terkendala adanya pandemi Covid-19.

Ia juga mengajak insan pers, termasuk Persatuan Wartawan Indonesia atau PWI menjadi ujung lidah BAZNas, menyampaikan ke masyarakat pentingnya berzakat.

Diakuinya, pengumpulan zakat tertinggi di Provinsi Riau saat ini ada di BAZNas Kabupaten Siak. Ia memperkirakan pengumpulan mencapai Rp 12 miliar per tahun.

Masih di tempat sama, Ketua BAZNas Rohul, Armen ZA, mengaku potensi objek zakat di daerah berjuluk Negeri Seribu Suluk cukup banyak, namun plafon atau target belum tercapai, sehingga Pjs Bupati Rohul mengajak BAZNas menerapkan sistem jemput bola.

Armen mengaku dampak Covid-19 cukup mengganggu stabilitas ekonomi masyarakat. Bantuan Rp 300 juta dari BAZNas Riau ini akan dibagikan ke dua kelompok sapi di Kecamatan Rambah Hilir dan Bangun Purba.

Bantuan zakat produktif juga akan diberikan kepada pedagang sayuran yang ada di pasar-pasar di Kabupaten Rohul, karena mereka ikut terdampak Covid-19, dan tidak terjerat utang kepada oknum rentenir.

"Kita tidak minta apa-apa, cuman kalau mereka bisa berinfaq tentu akan membantu masyarakat lainnya," pungkas Armen.

Sementara itu, Pjs Bupati Rohul, Masrul Kasmy, mengucapkan banyak terima kasih kepada BAZNas Rohul yang telah membantu para mustahik melalui Program Pemberdayaan Ekonomi Produktif.

Masrul Kasmy juga Ketua BWI Riau menuturkan penyaluran bantuan dari BAZNas Riau harus berdasarkan delapan asnaf yang telah ditentukan.

Diakuinya, dampak Covid-19 sangat memengaruhi ekonomi masyarakat, salah satunya pedagang kuliner, karyawan yang dirumahkan perusahaan, sebagai modal untuk usaha.

Selain itu, Masrul mengajak BAZNas Rohul untuk menerapkan sistem jemput bola terhadap semua objek zakat yang berpotensi, seperti perusahaan, perkantoran, usaha-usaha lain.

"Datangi mereka beri penjelasan tentang pentingnya membayar zakat, karena secara syari atau syariah menguntungkan, serta bisa mengurangi angka kemiskinan, pengangguran," saran Masrul Kasmy.

Selain itu, tambah Masrul Kasmy, BAZNas Rohul juga harus membuat program, seperti "Rokan Hulu Cerdas" yang membantu beasiswa pendidikan masyarakat tidak mampu, "Rokan Hulu Sehat" untuk keluarga yang membutuhkan pelayanan kesehatan. (rls)



 
Berita Lainnya :
  • Nama Mesjid Agung Baitul Izza Natuna Diresmikan, Bupati Ajak Masyarakat Memakmurkanya
  • Kecamatan Bukitraya Wakili Pekanbaru di EKK Tingkat Provinsi Riau 2024
  • Ditetapkan KPU, Paslon Bermarwah No Urut 1, Nawaitu No Urut 2 dan Suwai No Urut 3
  • Ditetapkan KPU, Berikut Masing-masing Nomor Urut Paslon Peserta Pilkada Kampar
  • Nomor Urut Ditetapkan, Muflihun-Ade No 1, Insiati Ayus-Taufik No 2, IDAMAN No 3, PATEN No 4 dan AMAN 5
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Nama Mesjid Agung Baitul Izza Natuna Diresmikan, Bupati Ajak Masyarakat Memakmurkanya
    02 Kecamatan Bukitraya Wakili Pekanbaru di EKK Tingkat Provinsi Riau 2024
    03 Ditetapkan KPU, Paslon Bermarwah No Urut 1, Nawaitu No Urut 2 dan Suwai No Urut 3
    04 Ditetapkan KPU, Berikut Masing-masing Nomor Urut Paslon Peserta Pilkada Kampar
    05 Nomor Urut Ditetapkan, Muflihun-Ade No 1, Insiati Ayus-Taufik No 2, IDAMAN No 3, PATEN No 4 dan AMAN 5
    06 Tertangkap Tangan Curi Trafo PLN, Dua Warga Pekanbaru Diamankan Polisi di Desa Baru
    07 Memenuhi Syarat, KPU Kampar Tetapkan 4 Pasangan Calon Bupati- Wakil Bupati
    08 KPU Riau Tetapkan 4.827.022 DPT Pilgub 2024
    09 Penuhi Syarat, KPU Riau Resmi Tetapkan 3 Pasang Calon Pilgubri 2024
    10 Calon Peserta Pilkada Ditetapkan, Enam Kepala Daerah Kabupaten/Kota Dijabat Pjs, Siapa Saja Mereka?
    11 Ditetapkan KPU, Lima Paslon Wako-Wawako Pekanbaru Sah Maju di Pilwako 2024
    12 Jelang Masa Akhir Tahapan Pemilu 2024, KPU Riau Gelar FGD Penyusunan Laporan Evaluasi
    13 Pastikan Keamanan Penetapan Paslon Bupati-Wabup, Kapolres Kampar Cek Kesiapan di KPU
    14 Dua Alumni SMA Olahraga Riau Atlet Ski Air Sabet 1 Emas dan 1 Perak di PON 2024
    15 Bupati NatunaTerima Penghargaan Inovasi Membangun Negeri 2024 dari tvOne
    16 Sebanyak 24 Pemilik Sasana Tinju di Kota Pekanbaru Dukung Edy-Bibra
    17 Sadis, Pelaku Sekap Gadis Penjual Goreng dengan Mulut Tertutup Dibawa ke Atas Bukit, Diperkosa dan Dikubur
    18 Dimangsa, Kepala Kakek 68 Tahun di Rohil Ditemukan Dalam Perut Buaya
    19 Kapolda Apresiasi Cipayung Plus Riau Dukung Pilkada Damai-Gembira 2024
    20 Disergap Satnarkoba Polres Kampar, Warga Muara Jalai tidak Berkutik
    21 Bersama Personil TNI, Lapas KLS IIB Pasir Pengaraian Lakukan Perawatan Senjata Api
    22 Gedung Tiga Dinas di Komplek Perkantoran Pemko Pekanbaru Tenayan Raya Terbakar Hebat
     
    Redaksi | Indeks Berita
    Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik
    © SuluhRiau.com | Pencerahan Bagi Masyarakat