" />
 
Senin, 23 September 2024 Memenuhi Syarat, KPU Kampar Tetapkan 4 Pasangan Calon Bupati- Wakil Bupati | KPU Riau Tetapkan 4.827.022 DPT Pilgub 2024 | Penuhi Syarat, KPU Riau Resmi Tetapkan 3 Pasang Calon Pilgubri 2024 | Calon Peserta Pilkada Ditetapkan, Enam Kepala Daerah Kabupaten/Kota Dijabat Pjs, Siapa Saja Mereka? | Ditetapkan KPU, Lima Paslon Wako-Wawako Pekanbaru Sah Maju di Pilwako 2024 | Pj Gubri SF Hariyanto Jadi Inspektur Upacara Peringati HUT ke-67 Provinsi Riau
 
 
☰ Daerah
Acara Tasyakuran
"Orasi Kebangsaan & Kemajuan Daerah" Anggota DPD RI Edwin Dapat Sambutan Pemda-Masyarakat
Minggu, 10 November 2019 - 15:59:11 WIB

SULUHRIAU, Bangkinang- Edwin Pratama Putra, Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI dari Provinsi Riau menggelar tasyakuran "Rakyat Riau", Sabtu, (9/11/2019).

Itu dilakukan sebagai wujud rasa terimakasih atas terpilih dirinya sebagai senator priode 2019-2024 di Senayan, Jakarta.

Tasyakuran dengan Tema "Orasi Kebangsaan dan Kemajuan Daerah" itu digelar di Lapangan LPTQ Bangkinang.

Ratusan masyarakat tumpah ruah memenuhi areal acara yang dimulai sekitar pukul 09:30 WIB tersebut. Tampak hadir sejumlah pejabat tinggi di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Kampar.

Seperti Bupati Kampar, Plt Sekda Provinsin Riau dan jajaran pejabat tinggi lainnya. Juga hadir Dandim 0313/KPR, Kapolresta, Anggota DPR RI Fraksi PKS, Tokoh masyarakat dan pemuka Agama di Kabupaten Kampar.

Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto dalam sambutanyya mengatakan, bahwa momentum Tasyakuran ini harus dimaknai sebagai awal perjuangan seorang Edwin sebagai wakil rakyat dari Provinsi Riau khususnya Kabupaten Kampar.

"Terhadap rencana akan dibangunnya Fly Over yang menghubungkan Pekanbaru-Sumbar, Pekanbaru-Jambi, yang tentu saja akan melintasi Kabupaten Kampar. Maka ini suatu langkah kemajuan daerah ini. Untuk itu saya menitipkan pesan kepada Senator muda kita, Mas Edwin untuk mendorong serta mendukung dengan segenap kemampuan," kata Catur.

"Saya melihat periode saat ini ada sinergi yang bagus antara DPR RI, DPD RI dengan Pemprov Riau. Contohnya stadion utama riau yang diusulkan menjadi salah satu venue diselenggarakannya Piala Dunia U-20 mendatang. Saya melihat rencana ini sangat didukung oleh Para legislatif kita di Pusat dengan berbagai cara. Ini suatu hal yang sangat baik. Kita harus kompak dalam berbagai hal untuk kemajuan Riau yang kita cintai," kata Plt Sekda Riau, Ahmad Syah Harofie.

Sementara Anggota DPR RI Fraksi PKS, Syahrul Aidi Maazad mengatakan peran DPR dan DPD akan menjadi kekuatan tambahan bagi Pemprov Riau maupun Pemkab Kampar dalam memajukan daerah.

Tasyakuran ini juga dijadikan ajang silaturrahmi serta temu kangen Edwin dengan para rekan maupun sahabatnya sesama kecil dahulu.

Sesuai agenda yang bertema Orasi Kebamgsaan dan Kemajuan Daerah, Edwin memberikan wejangan seputar kondisi kekinianyang ada di Riau.

Seperti dana bagi hasil (DBH) minyak dan gas (Migas) dari Pusat ke Riau yang dinilai masih sangat kecil, mengingat Provinsi Riau penyumpang kurang lebih 50 persen Minyak untuk Nasional.

"Riau diberi ruang 22 kab/kota dan 1 provinsi lagi untuk dimekarkan. Ini tinggal bagaimana cara 'politicalwill' kita saja lagi. Pemda dan masyarakat harus sepakat untuk perjuangan pemekaran wilayah. Ini utk menambah insentif kita. Karena pemerintah bukan hanya melihat rasio penduduk, namun juga jumlah kabupaten atau kota yang ada," pungkas Edwin. [rls]




 
Berita Lainnya :
  • Memenuhi Syarat, KPU Kampar Tetapkan 4 Pasangan Calon Bupati- Wakil Bupati
  • KPU Riau Tetapkan 4.827.022 DPT Pilgub 2024
  • Penuhi Syarat, KPU Riau Resmi Tetapkan 3 Pasang Calon Pilgubri 2024
  • Calon Peserta Pilkada Ditetapkan, Enam Kepala Daerah Kabupaten/Kota Dijabat Pjs, Siapa Saja Mereka?
  • Ditetapkan KPU, Lima Paslon Wako-Wawako Pekanbaru Sah Maju di Pilwako 2024
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Memenuhi Syarat, KPU Kampar Tetapkan 4 Pasangan Calon Bupati- Wakil Bupati
    02 KPU Riau Tetapkan 4.827.022 DPT Pilgub 2024
    03 Penuhi Syarat, KPU Riau Resmi Tetapkan 3 Pasang Calon Pilgubri 2024
    04 Calon Peserta Pilkada Ditetapkan, Enam Kepala Daerah Kabupaten/Kota Dijabat Pjs, Siapa Saja Mereka?
    05 Ditetapkan KPU, Lima Paslon Wako-Wawako Pekanbaru Sah Maju di Pilwako 2024
    06 Jelang Masa Akhir Tahapan Pemilu 2024, KPU Riau Gelar FGD Penyusunan Laporan Evaluasi
    07 Pastikan Keamanan Penetapan Paslon Bupati-Wabup, Kapolres Kampar Cek Kesiapan di KPU
    08 Dua Alumni SMA Olahraga Riau Atlet Ski Air Sabet 1 Emas dan 1 Perak di PON 2024
    09 Bupati NatunaTerima Penghargaan Inovasi Membangun Negeri 2024 dari tvOne
    10 Sebanyak 24 Pemilik Sasana Tinju di Kota Pekanbaru Dukung Edy-Bibra
    11 Sadis, Pelaku Sekap Gadis Penjual Goreng dengan Mulut Tertutup Dibawa ke Atas Bukit, Diperkosa dan Dikubur
    12 Dimangsa, Kepala Kakek 68 Tahun di Rohil Ditemukan Dalam Perut Buaya
    13 Kapolda Apresiasi Cipayung Plus Riau Dukung Pilkada Damai-Gembira 2024
    14 Disergap Satnarkoba Polres Kampar, Warga Muara Jalai tidak Berkutik
    15 Bersama Personil TNI, Lapas KLS IIB Pasir Pengaraian Lakukan Perawatan Senjata Api
    16 Gedung Tiga Dinas di Komplek Perkantoran Pemko Pekanbaru Tenayan Raya Terbakar Hebat
    17 Tim Formatur Hasil Kongres II SMSI Rampungkan Penyusunan Kepengurusan Periode 2024-2029
    18 Kapolres Kampar Gelar Coffee Morning dengan KPU-Bawaslu serta Papaslon Bupati- Wakil Bupati Kampar
    19 Solusi Tuntaskan Stunting, Pemrov Riau Jamin Ketersediaan Air Bersih dan Sanitasi yang Baik Bagi Warga
    20 Hafit Syukri: Pasangan Indah Sangat Cocok Pimpin Rohul
    21 KPU Kampar Gelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi dan Penetapan DPT Pilkada Serentak 2024
    22 Hukum Bank ASI Dalam Presfektif Hukum Islam
     
    Redaksi | Indeks Berita
    Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik
    © SuluhRiau.com | Pencerahan Bagi Masyarakat