Kamis, 28 Maret 2024
303 Akademisi Ajukan Amicus Curiae, Minta MK Adil di Sengketa Pilpres | Nekat Bobol Warung, Seorang Remaja Tertangkap Warga dan Diserahkan ke Polsek Siak Hulu | Koramil 02 Rambah Kodim 0313/KPR Rohul Berbagi Takjil pada Masyarakat | Tak Patut Ditiru, Viral Video Pungli Trotoar untuk Hindari Kemacetan | Nuzul Al-Qur’an dan Ilmu Pengetahuan | Guru SD Ditemukan Membusuk di Desa Rimbo Panjang, Diduga Ini Penyebab Korban Meninggal
 
Tanjung Pinang-Kepri
APBD P Riau 2021 Disahkan Sebesar Rp 9,690 Triliun

Tanjung Pinang-Kepri - - Rabu, 29/09/2021 - 22:02:29 WIB

SULUHRIAU, Pekanbaru- APBD Perubahan Riau 2021 disahkan sebesar Rp 9,690 triliun, Rabu (29/9/2021).

Pengesahan APBD Perubahan Riau melalui rapat paripurna yang dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Riau, Yulisman, didampingi tiga wakil ketua, dan ketua - ketua fraksi. Paripurna juga dihadiri langsung oleh Gubernur Riau, Syamsuar.

Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar mengucapkan terimakasih kepada pimpinan, Banggar, Komisi DPRD Riau dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) yang sudah bekerja keras dalam menyusun rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan Riau tahun 2021.

Dengan kerja keras semua pihak tersebut, APBD P Riau tahun 2021 akhirnya resmi ketuk palu dan disahkan.

"Allhamdulilah hari ini sudah disepakati, dan sudah disahkan APBD perubahan Riau tahun 2021, " kata Gubri.  

Setelah disahkan oleh DPRD Riau, lanjut Gubri, pihaknya akan melaporkan APBD P ini ke Kementerian Dalam Negeri untuk dilakukan evaluasi.

"Nanti kita sampaikan ke Menteri dalam negeri dan sama-sama kita tunggu hasil evaluasinya. Harapan kita tentu ini bisa segera dijalankan," ujarnya.

Jika hasil evaluasi dari Mendagri sudah disampaikan dan sudah ditindaklanjuti oleh TAPD, maka dirinya berharap APBD Perubahan ini bisa segera dijalankan. Sehingga kegiatan yang sudah direncanakan dalam APBD P bisa langsung dikerjakan sampai akhir tahun nanti.

"Tadi ada juga beberapa rekomendasi dari Banggar, ini juga akan menjadi perhatian kami, dan kami laksanakan, terimakasih saran dari Banggar dan itu akan menjadi pedoman kami bagi semua kepala dinas yang sekarang diberikan tanggungjawab untuk melaksanakan tugasnya," ujar Syamsuar. (snc)

 





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved