Jum'at, 26 April 2024
Polisi Gerebek Bandar Narkoba Kampung Dalam, Ada yang Mencebur ke Sungai dan Satu Orang Diamankan | Ketua LPTQ: Pekanbaru Berpeluang Besar Raih Juara Umum di MTQ ke-42 Tingkat Provinsi Riau | Tak Kantongi Izin, Disperindag Pekanbaru Segel Dua Gudang di Komplek Pergudangan Avian | laku Pencabul Bocah Hingga Hamil dan Melahirkan Ditangkap Polsek Siak Hulu | Lagi, Satnarkoba Polres Kampar Tangkap Pelaku Narkoba di Kebun Sawit Desa Kualu | KPU Provinsi Riau Buka Sayembara Maskot dan Jingle Pemilihan Gubri-Wagubri 2024
 
Rokan Hilir
ADVERTORIAL
Rohil Lakukan Optimalisasi Lahan Gambut untuk Pertanian Cegah Karlahut

Rokan Hilir - - Jumat, 23/09/2016 - 15:50:38 WIB

BAGANSIAPIAPI, Suluhriau- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rokan Hilir (Rohil) mengoptimalkan lahan gambut untuk sektor pertanian.

Upaya ini diharapkan dapat mencegah dan menekan kebakaran lahan dan hutan (karlahut).
Lahan Gambut di Rohil sudah dilihat langsung Kepala Badan Restorasi Gambut (BRG) Republik Indonesia (RI), Nazir Foead awal September ini.

Nazir dan rombongan BRG selain melihat juga mencari solusi bagaimana upaya mencegah
kebakaran lahan dan hutan di Rokan Hilir tersebut."Untuk tahun pertama di Riau restorasi lahan gambut dilakukan di Kepulauan Meranti. Namun, kami sedang merancang kegiatan yang sama di kabupaten, kota lainnya seperti di Dumai, Bengkalis dan Rohil. Karena lahan gambut di tiga daerah ini juga perlu direstorasi," kata Nazir Foead ketika berkunjung ke Rohil.
 
Di sela-sela bersama bersama Bupati Rohil Suyatno, Wakil Bupati Jamiludin, Kapolres Rohil AKBP Hendry Posma Lubis dan Dandim 0321/Rohil Letkol Arh Bambang Sukisworo, di Mes Pemda Bagansiapiapi itu, ia mengatakan, restorasi lahan gambut, harus dilakukan agar lahan tidak mudah terbakar.

Image result for Suyatno Tinjau Lahan Gambut di Rohil
Bupati Suyatno, bersama Meteri LHK, Gubri dan Kepala BRG saat Tinjau lahan

Bahkan program tersebut dapat mendongkrakp erekonomian sekaligus meningkatkan
kesejahteraan masyarakat, sehingga harus ditindaklanjuti (follow up).  "Kami sudah menerima berbagai aspirasi, mulai dari Bupati, Wakil Bupati, Dandim dan Kapolres. Masukan ini akan kami follow up di Jakarta," terangnya.
 
Untuk itu, Restorasi Gambut juga akan membuat program yang pada intinya masyarakat dibantu oleh pemerintah dalam melakukan kegiatan restorasi dan budidaya pertanian lahan gambut, sehingga pengelolaan lahan berimbang antara perusahaan dan masyarakat.
 
"Makanya, dalam pertemuan ini kami catat daerah mana saja yang pantas di follow up lebih lanjut dengan tujuan agar nantinya masyarakat mendapatkan hak pengelolaan hutan desa," cetusnya.

Jadikan Central Pertanian


 Pemkab Rohil menyambut baik program optimlaisasi lahan gambut itu, salah satu untuk sektor pertanian. Maka, untuk mewujdukan hal ini perlu dukungan pusat mengingat lahan gambut di Rohil sangat luas.Menurutnya, solusi bisa mencari investor agar lahan gambut yang tidak produktif itu bisa dijadikan nilai ekonomi yang nantinya bekerjasama dengan

masyarakat tempatan. Nanti kita lihat saja programnya seperti apa, apakah dilahan gambut itu ditanami keladi, nenas, sagu, ini salah satu gambarannya," kata Bupati Suyatno menanggapi Nazir Foead.


Image result for Lahan gambut di Rohil
Lahan Gambut 

Namun, dia menyatakan bahwa lahan gambut yang terbentang luas tersebut harus diberdayakan dan mendapatkan izin dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, selain mengharapkan agar ke masa depan tidak ada lagi persoalan kebakaran lahan dan hutan.
 
Yang terpenting sama-sama menjaga, menghimbau dan mengajak seluruh komponen masyarakat baik itu perorangan maupun kelompok, termasuk perusahaan agar tidak lagi membakar lahan sembarangan, karena ini akan menjadi masalah setiap tahun di Rohil khususnya dan Riau umum bahkan Indonesia. (Advertorial Pemkab Rohil)
 





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved